wb_sunny

Breaking News

Selamat Datang di Kasih.news, Portal Berita Filantropi dan Barometer Komunikasi Kedermawanan | Inisiatif Kebaikan Kasih Lembaga Atau Perusahaan Anda Ingin Dikenal Lebih Luas? Terbitkan di Sini Sekarang! Hubungi Kita di kasihnews@medianetwork.my.id | 081288284898

Balai Ternak Baznas di Jepara Solusi Ekonomi Berkelanjutan

Balai Ternak Baznas di Jepara Solusi Ekonomi Berkelanjutan


BADAN
Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI makin gaspol dalam memberdayakan masyarakat. Kali ini, bareng BAZNAS Kabupaten Jepara dan Yayasan Chamim Abdul Rasyid, mereka meresmikan Balai Ternak 'Berkah Barokah Farm' di Desa Somosari, Kecamatan Batealit, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, Jumat (21/2/2025). 

Inisiatif ini bagian dari 43 Balai Ternak BAZNAS yang tersebar di seluruh Indonesia. Khusus di Jepara, 15 peternak lokal bakal menikmati manfaat langsung dari program kece ini.

Acara ini dihadiri oleh Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Abdul Wahib, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, MA., SE, Ketua BAZNAS Jawa Tengah, Dr. KH Ahmad Daroji, M. Si, dan Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Jepara, Agus Bambang Lelono, yang mewakili Bupati Jepara.

Balai Ternak untuk Bangun Kemandirian Mustahik

Menurut Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA, program ini bertujuan membekali mustahik (penerima zakat) dengan keterampilan beternak yang mumpuni, supaya mereka bisa mandiri secara ekonomi.

“Kami berharap dengan adanya Balai Ternak ini, para penerima manfaat nggak cuma punya penghasilan yang lebih stabil, tapi juga bisa naik kelas dari mustahik jadi muzaki,” ujar Kiai Noor.

Total ada 136 ekor ternak yang dibudidayakan di Balai Ternak Jepara ini! Rinciannya: 1 pejantan dorper, 60 induk, dan 75 bakalan yang siap dikembangbiakkan dalam kandang koloni.

Kolaborasi Program

Bukan cuma soal ternak, program ini juga dilengkapi dengan pengadaan stek hijauan pakan, tambahan pakan untuk pembiakan, obat-obatan, kandang tambahan, gudang pakan, pembangunan pagar lahan hijauan, sampai alat administrasi. Semua ini terwujud berkat kerja sama dengan Yayasan Chamim Abdul Rasyid.

“Sinergi yang kuat kayak gini yang bikin program ini bisa berkembang dan jadi model pemberdayaan di daerah lain,” tambah Kiai Noor.

Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Abdul Wahib, juga menyatakan dukungannya terhadap program ini. Menurutnya, Balai Ternak BAZNAS bukan cuma soal peternakan, tapi juga bagian dari strategi nasional untuk meningkatkan populasi domba dan mengembangkan konsep green zakat.

“Program ini nggak hanya soal ternak, tapi juga pengembangan pasar, penguatan kelembagaan, literasi zakat, infak, sedekah, dan peningkatan kualitas spiritual kelompok,” katanya.

Dukungan Pemkab Jepara

Pemkab Jepara juga mendukung penuh program ini. Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, Agus Bambang Lelono, menegaskan bahwa Desa Somosari memang punya potensi besar untuk pengembangan peternakan.

“Semoga program ini bisa meningkatkan kesejahteraan mustahik di Jepara dan membuat mereka berdaya secara ekonomi,” harapnya.

Acara ini juga dihadiri Ketua DPRD Jepara, Dr. H. Agus Sutisna, SH., MH., Ketua MUI Jepara, Dr. KH. Mashudi, M. Ag., Kapolres Jepara AKBP Erick Budi Santoso, SH., S.I.K., MH., serta Komandan Kodim 0719 Jepara Letkol ARM Khoirul Cahyadi, SE. (ysh/kas)

Tags