wb_sunny

Breaking News

Selamat Datang di Kasih.news, Portal Berita Filantropi dan Barometer Komunikasi Kedermawanan | Inisiatif Kebaikan Kasih Lembaga Atau Perusahaan Anda Ingin Dikenal Lebih Luas? Terbitkan di Sini Sekarang! Hubungi Kita di kasihnews@medianetwork.my.id | 081288284898

Vanilla Hijab dan BMH Bantu Warga Terdampak Banjir Bekasi

Vanilla Hijab dan BMH Bantu Warga Terdampak Banjir Bekasi


BANJIR
besar yang melanda Perumahan Pondok Gede Permai, Jatirasa, Jatiasih, Bekasi, membawa dampak yang cukup berat bagi warga. 

Genangan air setinggi 3-4 meter merendam rumah, mushola dan sekolah, membuat banyak warga kehilangan tempat tinggal sementara. Listrik pun padam total, menyulitkan aktivitas sehari-hari.  

Melihat kondisi ini, Vanilla Hijab bersama Baitul Maal Hidayatullah (BMH) bergerak cepat menyalurkan bantuan pada Rabu, 5 Maret 2025. 

Bantuan yang diberikan berupa 100 box nasi siap saji, roti, air mineral, popok, obat-obatan, susu, tisu basah, alat mandi, serta perlengkapan kebersihan. Dua armada dikerahkan sejak pagi untuk memastikan distribusi berjalan lancar.  

Tak hanya memberikan bantuan logistik, tim Vanilla Hijab juga turun langsung membantu membersihkan sisa lumpur di rumah-rumah warga. Situasi di lokasi ternyata lebih parah dari yang dibayangkan.  

"Jujur, kami kaget melihat kondisinya. Sisa lumpur dan puing-puing bangunan membuat tempat ini seperti habis diterjang longsor," ujar Atina, Owner Vanilla Hijab, saat berada di lokasi. 


 Seorang warga yang terdampak mengungkapkan bahwa banjir kali ini jauh lebih buruk dibandingkan tahun 2020.  

"Air tergenang mencapai 3-4 meter, rumah-rumah dan sekolah terendam. Listrik juga padam total, membuat kami semakin kesulitan," ungkapnya.  

Meskipun keadaan sulit, bantuan yang datang memberikan sedikit kelegaan bagi warga.  

"Kami berterima kasih atas kepedulian tim Vanilla dan BMH. Alhamdulillah, bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami di sini," tambahnya.  

"Kepedulian seperti ini menjadi pengingat bahwa dalam situasi sulit, gotong royong dan kebersamaan adalah kekuatan utama dalam membantu sesama," ungkap Kepala Humas BMH Pusat, Imam Nawawi, yang hingga petang hari masih di lokasi terdampak banjir, Perumahan Pondok Gede Permai.*/Herim

Tags

Next
This is the most recent post.
Previous
Posting Lama